BUDI PEKERTI Karya : Fany
BUDI PEKERTI
Karya : Fany dan M Subakri
Muda-mudi
masa lalu
Matamu, sejuk ku pandang
Tuturmu, Santun nan bijak
Bajumu, sesuci hatimu
La-ku-mu pelipu lara
Muda-mudi
masa lalu
Makananmu hanya nasi dan trasi,
Namun, mampu berpestasi!
Tidak gaul seperti sekarang,
Namun, bisa unggul!
Tak ada HP, leptop, atau WA
Namun, tetap bisa sahaja
Muda-mudi
masa ini
Cantik, Ganteng, Intelek, dan
Tak sedikit menyesakkan dada
Adalah bapak Budi Cahyono
Guru kami, terkapar merengang nyawa
Semakin sakit jiwa ini
Saat tahu siswanya membunuhnya!
Muda-mudi
masa ini
Tenggelam dunia tak suci
Bangga dengan gengsi harga diri
Tak kenal bu-di pe-ker-ti
bahkan buta hati nurani
Bunda, ayah, dan guruku!
Dikau muda-mudi masa lalu
Dikau tambatan jiwa
Dikau penentu surga
Beri kami teladan bijakmu
Beri kami sejuk belaianmu
Hingga kami berbudi pekerti
0 Response to "BUDI PEKERTI Karya : Fany "
Post a Comment